Dalam artikel ini memberikan informasi tentang cara membaca kode meteran listrik PLN yang mudah dan praktis di tahun 2023 dengan benar, termasuk kode pada angka-angka tertentu, seperti kode Daya, Tarif, dan Golongan. Artikel ini akan memberikan tips dan trik untuk membaca kode meteran listrik PLN dengan mudah dan menghindari kesalahan saat membaca meteran listrik. Artikel ini juga dapat menemukan informasi terbaru tentang kode meteran listrik PLN yang akan berlaku di tahun 2023.
Meteran Listrik PLN Prabayar fungsinya sama dengan pengisian pulsa prabayar. Jika ingin pulsa atau paket aktif di device handphone atau smartphone maka harus melakukan pengisian pulsa terlebih dahulu, begitu pula dengan listrik prabayar. Jika ingin listrik di rumah menyala maka di haruskan untuk mengisi meteran listrik dengan voucher listrik terlebih dahulu. Pemakaian listrik prabayar di sesuaikan dengan nilai voucher yang di isi.
Berikut di bawah ini adalah kode-kode meteran listrik prabayar sesuai dengan mereknya.
Kode Meteran Listrik Prabayar Merek GLOMET
37 enter = Cek sisa KWH.
38 enter = Total KWH listrik yang telah lalu.
41 enter = Voltase listrik.
47 enter = Daya yang sedang dipakai.
54 enter = Kode token terakhir.
59 enter = Jumlah KWH pengisian terakhir.
75 enter = Cek ID Meter PLN Prabayar.
79 enter = Cek batas minimal alarm.
Kode Meteran Listrik Digital Merek STAR dan CONLOG
07 enter = Cek sisa KWH.
12 enter = Cek batas minimal alarm.
37 enter = Cek delay alarm dalam menit.
65 enter = Cek ID Meter Listrik Prabayar.
76 enter = Jumlah KWH Pengisian Terakhir.
#1# = Daya rata-rata yang digunakan.
#2# = Jumlah KWH pemakaian terakhir.
#6# = Jumlah KWH yang dimasukkan terakhir.
Kode Meteran Listrik Merek ITRON
enter = Restart meter (Jika ada gagal atau periksa).
03 enter = Total KWH listrik yang telah lalu.
07 enter = Batas KWH.
09 enter = Daya yang digunakan.
44 enter = Jumlah Ampere yang sedang dipakai.
47 enter = Daya yang sedang dipakai.
59 enter = Jumlah KWH pengisian terakhir.
75 enter = Cek ID meter PLN Prabayar.
123xx enter = Mengubah delay alarm, contohnya 12310 untuk 10 menit.